Berapa lama sih waktu penyelesaian pengaduan dari Bank BRI? Yuk simak artikel ini sampai selesai.
Sedikit berbagi pengalaman, tanggal 6 Agustus kemarin saya melakukan topup Dompet Digital melalui aplikasi BRImo, namun gagal dan terdapat keterangan Transaksi sedang diproses.
Tanpa banyak mikir, biar hemat pulsa, waktu dan juga tenaga saya langsung melakukan pengaduan melalui fitur pesan yang ada pada Internet Banking BRI seperti yang pernah saya tulis pada artikel berikut.
Baca :
Tips Pengaduan Bank BRI Online melalui Pesan Internet Banking
Berikut ini capture transaksi gagal namun saldo sudah terpotong.
Bisa dilihat pada gambar di atas tertera Transaksi Sedang Diproses, tepatnya Hari Sabtu tanggal 6 Agustus 2021.
Pada tanggal yang sama juga saya melakukan pengaduan dan langsung mendapat nomor pengaduan, atau lebih dikenal dengan nomor tiket. Berikut capture nya.
Perhatikan pada balasan pesan IB diatas, tertera nomor pengaduan yaitu: 36114874, nomor ini lah yang harus anda catat untuk memantau sudah sejauh mana proses penyelesaian pengaduan BRI anda.
Jadi berapa lama sih proses penyelesaian pengaduan Bank BRI itu?
Di dalam pesan di atas tertera penyelesaian maksimal 20 Hari Kerja tidak termasuk Sabtu-Minggu dan Tanggal Merah. Tapi kenyataannya tidak sepahit penjelasan pesan tersebut kok.
Cuma 3 (tiga) hari, proses pengembalian dana terhadap transaksi saya yang gagal ternyata sudah dikembalikan dan langsung dilakukan penyesuaian terhadap saldo Dompet Digital yang gagal topup.
Gak percaya cuma 3 (tiga) hari? Berikut capture nya.
Tanggal 9 Agustus tepatnya Hari Senin ternyata sudah dilakukan penyesuaian saldo oleh Bank BRI, bisa dilihat pada capture aplikasi LinkAja saya di atas.
3 (tiga) hari yang saya hitung ini termasuk Sabtu-Minggu ya, jadi kalo hari kerjanya itu cuma 1 (satu) hari sudah dikembalikan, Amazing bukan?
Jika pengaduan sudah diselesaikan, biasanya kita juga akan diberi info melalui SMS seperti gambar di bawah ini.
Coba perhatikan nomor pengaduannya, sama kan dengan gambar yang di atas? Oiya biasanya SMS ini sih masuknya telat gak realtime ya.
Namun perlu dicatat, lama proses penyelesaian pengaduan BRI ini tentunya sesuai dengan transaksi yang kita lakukan, kesimpulan yang dapat saya berikan yaitu:
- Untuk Gagal transaksi Top Up penyelesaiannya : 1-3 Hari Kerja
- Untuk Gagal transaksi Transfer, Setor Tunai & Tarik Tunai lamanya yaitu : 3-4 Hari Kerja
Demikianlah informasi singkat yang dapat saya bagikan pada artikel kali ini, semoga bermanfaat.
Baca juga: Layanan Pengaduan BRI Tanpa Pulsa via BRImo
jika saya sudah transfer ke briva lalu bagaimana
Maaf maksudnya sudah transfer bagaimana ya? Yg ditanyakan disini apanya?
Kalo salah transfer bisa tidak ya dikembalikan ke rekening milik kita sendiri ya,tolong dibantu ya, ditunggu sarannya Salah no.transfer yg dituju
Kalo case gini pengalaman saya bisa minta bantuan ke kantor BRI terdekat untuk menghubungi kantor rekening yang bapak salah transfer
Semoga saya bisa secepat itu aku tf dr brimo ke BSI sudah 2 hari ini masih dalam proses terus, sudah buat pengaduan juga,..semoga benar karena itu uang buat byr kuliah anak saya, nominal 3.300.000,
Amin, semoga cepat terselesaikan ya Bu
kalo sabtu minggu tidak termasuk pengerjaan ?
Infonya seperti itu kak tidak termasuk tgl merah, tp sepengalaman penulis selama ini, hari libur pun proses tetap masuk
Saya isi token listrik di brimo malam minggu kemarin di aktivitas tidak ada transaksi berhasil/sukses tetapi saldo saya berkurang sudah saya ajukan pengaduan malam itu juga kemarin masih ada tulisan di proses tapi saya lihat lagi tadi pagi tidak ada tulisan di proses atau berhasil di ajukan pengaduan. Mohon solusinya apakah saldo saya akan kembali atau tidak
Kalo untuk Pembelian Token Listrik sudah terpotong biasanya sukses kak, bisa dengan bantuan aplikasi PLN Mobile untuk cek nomor token nya
Saya panik tapi baru 2 hari ini transfernya belum juga sukses cuma diproses dari kemaren nominal nya 7jt
Jika dalam proses, biasanya dana akan dikembalikan ke rekening asal
Jika nomor hp sudah mati, tetapi WhatsApp masih aktif apakah SMS akan dikirimkan? Atau hanya bisa melihat melalui aplikasi brimo nya saja?
Kalo nomornya mati, tentu tidak bisa menerima SMS dan betul paling hanya bisa monitoring melalui BRImo saja kak
Saya sudah mengajukan pengaduan ke brimo prihal sudah top up transaksi berhasil tpi tidak masuk kesaldi kartu. Rek saldo berkurang. Sudah 4 hari di proses tpi blom ada penyelesaian. Mohon info nya. Trims
Bisa dicheck pada status pengaduan di aplikasi BRImo untuk progress nya