Home » Finance » Solusi Setor Tunai BNI Gagal Uang Tidak Masuk

Solusi Setor Tunai BNI Gagal Uang Tidak Masuk

Setor Tunai BNI Gagal

Pernah mengalami setor tunai di ATM BNI gagal dan uang tidak masuk ke rekening? Simak panduan berikut ini.

Bagi anda yang pernah atau sedang mengalami permasalahan transaksi setor tunai di ATM BNI namun terjadi gangguan dan gagal alias saldo tidak masuk ke rekening, berikut panduan singkat yang bisa anda lakukan.

#1 Simpan Struk Transaksi yang Gagal

Pada saat transaksi setor tunai gagal, biasanya mesin ATM setor Tunai BNI akan mengeluarkan bukti transaksi (struk) dengan rincian kegagalan.

Contohnya seperti berikut ini.

Struk Setor Tunai BNI yang gagal

Sangat penting! Jangan buang struk tersebut karena akan kita gunakan sebagai dasar untuk melakukan pengaduan.

#2 Hubungi BNI Call 1500046

Daripada datang ke kantor cabang BNI untuk melakukan pengaduan, saya sarankan telp BNI Call aja biar proses pengaduan bisa lebih cepat.

Jangan lupa siapkan pulsa telpon biasa ya …

Hal yang perlu disiapkan untuk melakukan pengaduan via Call Center:

  1. Nomor Rekening BNI / Nomor Kartu ATM
  2. Verifikasi Data Pribadi
  3. Struk Transaksi (lihat gambar di atas)
    • Waktu Transaksi (Tanggal dan Jam)
    • Jumlah Uang yang gagal pada saat setor tunai
    • ID Mesin ATM, biasanya tertulis pada struk CRM ID
    • Nomor Serial Transaksi

Jika sudah lolos verifikasi data dan semua informasi yang ditanyakan oleh pihak BNI Call terjawab, pada saat itu juga kita akan mendapatkan nomor tiket pengaduan. Saran saya silahkan dicatat di handphone atau di kertas selembar agar mudah untuk melakukan tracking.

Apakah sudah selesai? Ternyata belum, ada satu hal lagi yang harus anda lakukan yaitu mengirimkan kronologi kejadian dan bukti transaksi (struk) melalui email: bnicall@bni.co.id.

#3 Contoh Pesan Email Pengaduan BNI

Agar lebih mudah, disini juga akan saya berikan contoh pesan email untuk melakukan pengaduan.

Judul Email : [NOMOR TIKET PENGADUAN] – DATA PENDUKUNG DAN KRONOLOGIS

Isi emailnya yaitu sebagai berikut:

Selamat Siang BNI Call berikut ini kronologis transaksi setor tunai yang gagal pada tanggal [TANGGAL TRANSAKSI].

CRM ID : [NOMOR MESIN ATM]
Kronologis : pada saat melakukan transaksi setor tunai dan konfirmasi uang masuk, tampilan hanya loading kurang lebih selama 2-3 menit hingga akhirnya mengeluarkan struk transaksi dengan keterangan:

TERJADI MASALAH KOMUNIKASI PADA TRANSAKSI SETORAN ANDA

Dengan No Serial Transasksi : [No Serial Transksi pada struk]

Bukti Struk Transaksi saya kirimkan melalui lampiran email ini.

Atas perhatiannya disampaikan terima kasih.

Contoh Email Pengaduan BNI

Kalo bisa, gunakan email yang sama persis dengan yang terdaftar di Bank BNI agar memudahkan pihak BNI untuk mengidentifikasi.

Demikian, semoga bermanfaat!

Tinggalkan Komentar

Field bertanda * wajib diisi

+ 64 = 71