Home » Finance » Cara Buat Rekening BRI Online (+ ATM dan Akun BRImo)

Cara Buat Rekening BRI Online (+ ATM dan Akun BRImo)

Buka Rekening BRI Online

Cara mudah buat rekening BRI secara online lengkap dengan kartu ATM dan akun BRImo (Internet Banking).

Males pergi ke bank untuk ngantri bikin rekening BRI? Tenang sekarang semuanya serba digital, tinggal duduk manis di rumah semuanya beres dengan BRI Digital Saving!

Berikut ini keunggulan dari BRI Digital Saving:

  • SIMPLE
    • Tidak perlu datang ke Kantor Bank
    • Tidak perlu download aplikasi
    • Bisa diakses melalui website dengan browser dari HP nasabah
  • EFISIEN
    • Tanpa nunggu antrian
    • Tidak boros paket data / paket internet
    • Proses -+ 5 s/d 10 menit
  • SECURE
    • Verifikasi akurat
    • Anti pemalsuan
    • Data terjamin!

Langkah sederhananya yaitu sebagai berikut :

BRI Digital Saving Process Flow
BRI Digital Saving Process Flow

Setelah memilih produk Tabungan langkah selanjutnya yaitu sebagai berikut.

Pilih Kantor BRI pengelola rekening, disarankan untuk memilih kantor Bank BRI yang terdekat dengan domisili.

Siapkan dokumen berikut ini:

  • Foto KTP
  • Foto Selfie dengan KTP
  • Foto NPWP (jika ada)
  • Tanda Tangan
  • Email

Selanjutnya foto KTP anda dan isi form yang disediakan diantaranya: Nomor NIK, Nama lengkap, No HP, Tanggal Lahir, Alamat Email dan nama Ibu Kandung.

Jika berhasil step berikutnya untuk membuat rekening BRI online adalah melakukan video rekaman wajah sesuai petunjuk di website Digital Saving itu sendiri.

Jangan lupa ikuti untuk mengucapkan kata yang ada pada layar HP yaitu :

Saya (sebutkan nama) setuju untuk melakukan pembukaan rekening di Bank BRI

Jika verifikasi video berhasil, selanjutnya adalah foto selfie dengan memegang KTP.

Setelah itu isi Tanda Tangan Digital sesuai form yang disediakan, lalu klik Gunakan Tanda Tangan.

Foto NPWP anda (jika sudah punya).

Selanjutnya adalah verifikasi Kelangkapan data diri, perlu dicatat step ini hanya untuk nasabah baru, yang sebelumnya belum memiliki kelengkapan data diri di BRI.
Nasabah hanya perlu input data yang belum otomatis terisi berdasarkan data Kependudukan.

Masuk ke Halaman Persetujuan Syarat dan Ketentuan, pada langkah ini silahkan ceklis saja semua pointnya, ada 4 (empat poin).

Langkah selanjutnya adalah memasukan kode OTP yang dikirimkan ke email yang didaftarkan pada step awal.
Sebagai bukti persetujuan rangkaian pembukaan rekening yang telah dilakukan, maka nasabah wajib input OTP yang dikirim ke email dari Peruri sebagai mekanisme untuk Signing tanda tangan Digital.

Jika semua langkah di atas sudah berhasil, akan muncul halaman verifikasi pembukaan rekening. Jika sudah sesuai klik saja tombol Konfirmasi.

Nah, setelah itu akan muncul halaman untuk melakukan setoran awal melalui BRIVA seperti gambar di bawah ini.

Setoran Awal BRI Buka Rekening

Silahkan lakukan pembayaran BRIVA, jika belum punya rekening BRI apalagi BRImo, kunjungi Agen BRILink terdekat untuk melakukan pembayaran BRIVA. Ingat jangan sampai telat dari batas waktu penyetoran yaa.

Setelah pembayaran BRIVA berhasil dilakukan, maka secara otomatis rekening BRI online akan terbentuk, contohnya seperti gambar di bawah ini.

Buka Rekening BRI Online Sukses
Buka Rekening BRI Online Sukses

Step terakhir yaitu mendapatkan username BRImo. Klik tombol Login BRImo untuk melakukan proses aktivasi BRImo.

Setelah itu masukkan kode OTP kembali yang dikirimkan ke nomor HP yang didaftarkan. Jika verifikasi kode OTP sukses, anda akan diarahkan ke halaman username BRImo.

Silahkan ganti username default yang diberikan oleh Bank BRI sesuai dengan keinginan anda. Selanjutnya buat password BRImo dan lakukan konfirmasi password.

Aktivasi BRImo selesai, silahkan download aplikasi BRImo melalui Google Play Store atau App Store.

Step terakhir ini adalah mendapatkan kartu ATM.


Cara Mendapatkan Kartu ATM dari Hasil Pembukaan Rekening BRI Online.

Pada step awal di atas kita memilih kantor Bank BRI terdekat dengan domisili, nah inilah fungsinya yaitu untuk mengambil atau membuat kartu ATM.

Kunjungi kantor BRI terdekat dan tunjukan saja capture pembukaan rekening BRI online ke petugas Customer Service Bank BRI, pasti akan dilayani dengan cepat.

Kalo mau plus Buku Tabungan juga bisa lho, tinggal bilang saja ke CS BRI nya.

Nah semuanya sudah selesai, sekarang anda sudah punya rekening BRI, kartu ATM dan juga akun BRImo (Internet Banking) secara full finansial. Sangat mudah bukan?

Jika ada pertanyaan silahkan posting pada kolom komentar yang telah disediakan, Terima Kasih! Semoga bermanfaat.

Klik disini untuk Buka Rekening BRI sekarang !

5 Komentar

  1. Mohon maaf ingin bertanya jika sudah melakukan transfer untuk setoran awal, menunggu sampai rekening aktif itu biasanya berapa lama ya?

    1. Setelah pembayaran setoran awal yang telah ditentukan rekening sudah aktif dan bisa untuk login ke aplikasi internet banking BRIMO ka.

Tinggalkan Komentar

Field bertanda * wajib diisi

68 + = 72